Resep Cinta Pudding Konyaku Cokelat Susu "MP"

mieagoblog
1
Resep Cinta Pudding Konyaku Cokelat Susu "MP"
Kenyal....cokelat....manis.....! Hmmm...siapa sih yang bisa nahan godaan dari kudapan yang satu ini. Aromanya yang menggoda selera dan tentu saja rasa nikmat yang menggoyang lidah membuat pudding cokelat ini dapat dijadikan pilihan sebagai teman santai maupun kudapan untuk moment special seperti valentine. Yap, di hari valentine ini saya memang tidak secara khusus merayakannya, hanya valentine memang selalu identik dengan cokelat dan hal-hal manis lainnya. Saya mencoba menghidupkan suasana di tempat kerja saya dengan membuat puding yang kemudian saya beri nama Resep Cinta Pudding Konyaku Cokelat Susu "MP".

Jika anda ingin membuat pudding dengan resep mudah namun lezat maka anda dapat mempraktekkan resep dari www.resepkita.com berikut ini :


Bahan-Bahan :
Bahan
Pudding:
bungkus Konyaku jelly
20 
gram cokelat bubuk
kaleng susu kental manis
750 
cc Air

garam secukupnya

Bahan
Vla:
1,5 
sendok makan tepung maizena
50 
gram gula pasir
sendok makan rhum
kuning telur, kocok lepas
250 
cc Susu cair

Cara Mengolah :

- Campur semua bahan Pudding menjadi satu, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Panaskan di atas api, sambil terus diaduk di aduk hingga mendidih.
- Angkat dan tuangkan ke dalam cetakan.
- Biarkan pudding dingin dan mengeras.
- Setelah pudding mengeras, dinginkan di dalam kulkas.

Cara Membuat Vla:
- Campurkan Tepung maizena dengan susu cair dan kuning telur, aduk merata.
- Tambahkan rhum, aduk kembali hingga merata.
- Panaskan di atas api sambil terus di aduk sampai mengental dan mendidih, angkat, sisihkan.

Tips Penyajian:
Sajikan pudding setelah di dinginkan dan bisa di kombimasikan dengan makanan kecil lainnya seperti biskuit ataupun potongan cokelat.

Berikut hasil jepretan ketika saya memasak :
Memasak Pudding

Memasak Vla
Mencetak Pudding

Resep Cinta Pudding Konyaku Cokelat Susu "MP"


Untuk membuat sesuatu yang special tidak selalu harus ribet dan mahal bukan? Hal tersebut sudah saya buktikan saat hari valentine beberapa waktu lalu yang saya rayakan kecil-kecilan bersama rekan-rekan sekantor. Lagi-lagi, untuk merayakan moment manis tidak selalu dengan kekasih tercinta kan, rekan kerja yang asyik juga mampu membuat suasana hidup kita menjadi lebih manis. Selamat mencoba ya….. ^_^

Post a Comment

1 Comments
Post a Comment
To Top